Samsung Solve for Tomorrow - Mengambil Risiko
EDUCATION

Mengambil Risiko

South Africa | 2024 Samsung Solve for Tomorrow

Point on 'South Africa' in world map

Kolaborasi merupakan kunci untuk mengatasi tantangan dan mencapai keberhasilan. Samsung Solve for Tomorrow menghadirkan yang terbaik dari kerja sama tim di antara para pelajar yang penuh semangat di seluruh dunia. Inisiatif global ini menumbuhkan pemikiran kreatif, keterampilan memecahkan masalah, dan penerapan praktis STEM, yang membantu generasi berikutnya dalam mencapai keberhasilan dan memimpin masa depan yang lebih cerah.

Sejak tahun 2023, Samsung Solve for Tomorrow di Afrika telah menawarkan kesempatan baru bagi para siswa kelas 10 dan 11 untuk mengatasi tantangan yang mereka hadapi di masyarakat mereka sendiri melalui workshop dan mentoring Design Thinking. Melalui kemitraan yang unik dengan State Information Technology Agency (SITA), program ini memberdayakan generasi muda untuk memanfaatkan jalur karier baru dan mewujudkan inovasi mereka.

Siswa tim SMA Thengwe

Tidak ada pemenang, yang ada hanya pembelajar

Meskipun skala kompetisi pada awalnya terasa menakutkan bagi Nomfundo Manqele, seorang mahasiswa dari Adams College di KwaZulu-Natal, ia menemukan bahwa pengalaman tersebut di saat yang sama juga sangat memuaskan. Dia mengakui, “Meskipun kami menghadapi banyak tantangan dalam perjalanan ini, tetapi entah bagaimana kami menemukan cara untuk bertahan.” Menekankan pentingnya kerja sama tim dan ketahanan, ia menambahkan, “Tidak ada yang lebih baik daripada bekerja dengan baik sebagai tim dan memiliki pemimpin hebat yang akan membawa Anda menuju keberhasilan. Jangan lupa, tidak ada yang menang atau yang kalah, yang ada hanyalah pembelajar.”

Phume Unarine, ketua kelompok dari Sekolah Menengah Thengwe di Provinsi Limpopo, menegaskan bahwa Solve for Tomorrow merupakan salah satu pengalaman paling menarik dan mengasyikkan bagi para siswa dan guru. “Saya belajar bahwa kerja sama tim bukan hanya tentang menjadi bagian dari sebuah kelompok, dan bahwa seorang pemimpin yang hebat dapat diangkat oleh orang-orang yang termotivasi di sekitar mereka.” Dia menambahkan, “Saran saya yaitu mengambil risiko. Solve for Tomorrow akan membantu Anda menemukan lebih banyak pengetahuan dan pengalaman baru yang tidak akan bisa Anda dapatkan di tempat lain.”

Siswa tim SMA Mandisa Schiceka

Meraih penghargaan final

Sekolah Menengah Mandisa Schiceka dari Krugersdorp di Gauteng menerima penghargaan sebagai finalis Samsung Solve for Tomorrow di Afrika tahun ini. Tim tersebut mengidentifikasi ketahanan pangan sebagai tantangan utama, karena sebagian besar wilayah kota merupakan lingkungan pertambangan yang berdampak pada kualitas tanah, udara, dan air. Untuk mengatasi masalah tersebut, mereka berhasil mengembangkan struktur hidroponik otomatis yang dapat menumbuhkan makanan tanpa menggunakan tanah, yang pada akhirnya membawa mereka keluar sebagai pemenang di antara peserta lainnya.

Lenhle Khoza, Manajer di Samsung Afrika Selatan yang mengawasi program tahun ini, berkata, “Generasi muda merupakan kunci dari potensi pembangunan Afrika, dan sudah menjadi ambisi kami untuk menyebarkan kompetisi ini ke lebih banyak negara di benua ini.” Ia terus menyoroti pentingnya mendukung generasi muda: “Sekarang, lebih dari sebelumnya, kita perlu membimbing para pelajar muda mengenai nilai keterampilan STEM untuk dapat memecahkan masalah-masalah terbesar yang berdampak pada komunitas di sekitar kita.” Samsung terus percaya pada kekuatan pendidikan untuk mendorong perubahan positif dan membuka potensi generasi muda di dunia.

#SolveForTomorrow#TogetherForTomorrow#EnablingPeople

Ceritakan kisah Memberdayakan Manusia kepada teman.

Related Stories

Mengubah Limbah Teh Menjadi Solusi Berkelanjutan
Mengubah sampah sehari-hari menjadi solusi pintar
Memberdayakan Para Wirausahawan Muda
Membangun keterampilan kewirausahaan dan kemitraan masyarakat untuk mengatasi tantangan dunia nyata
Melakukan inovasi di bidang layanan kesehatan untuk masa depan berkelanjutan
Terobosan Layanan Kesehatan dari Impor Menjadi Inovasi